Selamat Datang, di Blog : Http://andreas-samk.blogspot.com// Andreas Samak, ST LoveLove Nurul "Forever" Semoga Artikel yang sahabat cari ada di sini dan semoga bermanfaat. Goodluck !!!

Wednesday 12 March 2014

Brabus G 65 800 iBusiness, Si Tangguh

Otosia.com -
Wujud Brabus G 65 800 iBusiness ini merupakan paduan yang menawan dari dua unsur luxury dan kehebatan sebuah mesin Mercedes-Benz AMG. Tampilannya yang begitu mewah namun dibalut dengan lekukan body super kekar pastinya membuat semua orang terpukau melihatnya.
Varian inilah yang kini sedang dipamerkan pada perhelatan Geneva Motor Show. Mengamati perwajahan dan berbagai sisi luarnya, siapa yang tidak akan tertarik untuk melihatnya. Namun, dibalik cangkang hitam mewah tersebut, masih tersimpan berbagai fitur keren dan juga mesin super garang yang ia simpan.
Brabus G 65 800 iBusiness
Sisi luarnya diperkaya dengan komponen khas dari Brbaus meliputi: spoiler depan, Brabus logo, Xenon headlights, Bumper belakang dan beberapa lampu LED guna menyempurnakan keindahan dari mobil ini.
Brabus G 65 800 iBusiness
Memasuki kabinnya yang cukup lapang, segudang fitur-fitur canggih siap menyapa para penunggangnya. Salah satu yang cukup menarik terlihat dari adanya piranti multimedia seperti music, movies dan games yang kesemuanya terintegrasi dengan berbgai pilihan piranti seperti iPad mini, Mac mini, iPad Touch dan Apple TV on the move.
Brabus G 65 800 iBusiness
Tidak cukup sampai disana, Brabus G 65 800 makin garang dengan tenaga besutan Mercedes-Benz berupa mesin V12 Biturbo berkapasitas 6.0 liter. Kekuatan akhir yang diletuskan rupanya sanggup menembus angka 800 hp dengan runtutan ledakan torsi mencapai 1.420 Nm.
Brabus G 65 800 iBusiness
Ia pun sangat lantang saat tarikan pertama dengan mencatatkan waktu 4.2 detik mulai dalam kondisi diam dan melesat mencapai 100 km/h. Hasil akhir ketika mobil ini menggerus aspal ternyata sanggup menorehkan hasil 250 km/h sebagai topspeed-nya.
 
Otosia.com - Berita Otomotif Terbaru

Sumber : http://id.berita.yahoo.com/

0 comments: